Setia Bakti, 13 November 2022
Bupati Lampung Tengah H. MUSA AHMAD, S.Sos., M.M meresmikan jalan aspal di Dusun 1a sampai Dusun 3c Kampung Setia Bakti, Kecamatan Seputih Banyak. Perbaikan jalan ini merupakan bantuan dari pemerintahan kabupaten Lampung Tengah untuk pembangunan infrastruktur ditahun 2022. Peresmian yang dihadiri Camat Seputih Banyak SAHRONI, S.Pd.,M.M, Kepala Kampung Setia Bakti AL-AMIN SUWITO, S.Kom, Aparatur kampung Setia Bakti, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, dan warga masyarakat kampung Setia Bakti.
Sebelum jalan diperbaiki, jalan yang rusak membuat aktifitas warga terhambat apalagi ketika musim penghujan. Aliran air dapat menggenang di tengah jalan karena jalur tersebut merupakan daerah persawahan dan akses utama warga Dusun sekitar.
Pemerintahan kampung Setia bakti beserta masyarakat kampung Setia Bakti mengucapkan terimakasih kepada H. MUSA AHMAD, S.Sos., M.M selaku bupati Lampung Tengah dan kepada seluruh aparatur pemerintahan kabupaten Lampung Tengah yang telah melayani dengan cepat dan merespon apa yang dikeluhkan masyarakat di Lampung Tengah itulah Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, Bupati yang dekat dengan masyarakat.
#SETIABAKTIJAYA
#SETIABAKTIKAMPUNGMANDIRI
#SMARTVILLAGE